17 Agu 2009

Muncul 11 Pasangan Cagub-Cawagub Kalteng 2010

Laporan: Alfrid U

PALANGKA RAYA-
Pemilihan gubernur (Pilgub)Kalteng 2010 semakin menarik perhatian publik.Sejumlah nama pasangan menyeruak di masyarakat. Setidaknya ada 11 pasangan yang digadang-gadang masyarakat Kalteng sebagai Cagub-Cawagub.
Dari PDI Perjuangan sebagai calon gubernur, ada nama incumbent Agustin Teras Narang. Fungsionaris PDI Perjuangan Kalteng ini, dipasangkan dengan tiga nama calon wakil gubernur, yakni Didik Salmidarji dari Partai Demokrat, incumbent wakil gubernur Achmad Diran dan Asisten II Setda Provinsi Kalteng Toni Prihantono.
Sementara dari Partai Demokrat, sebagai calon gubernur mencuat sejak lama nama Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Wahyudi K Anwar. Sebagai pasangan calon wakil gubernur, mengemuka nama Bupati Murung Raya Willy M Yosef. Kedua tokoh ini sudah intens menjalin komunikasi.
Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Wahyudi K Anwar dari wilayah kotawaringin dan Willy M Yosef dari wilayah barito disebut-sebut pasangan calon kuat. Keduanya, meski tak mengharapkan suara pemilih dari bagian tengah Kalteng, seperti Gunung Mas, Palangka Raya, Katingan, Pulang Pisau dan Kapuas, mengklaim mampu meraih suara 51-53 persen pemilih, mengungguli pasangan calon lainnya.
Sebaliknya, nama Bupati Murung Raya dua periode ini, juga disebut-sebut sebagai calon gubernur kuat dari PDI Perjuangan. Bila keputusan PDI Perjuangan pusat berkoalisi dengan Partai Demokrat, nama A Teras Narang mundur dari bursa pencalonan KH-1. Pasalnya, mantan Ketua Komisi II DPR RI membidangi hukum, HAM dan perundang-undangan ini bakal duduk menjadi menteri.
Ada dua posisi yang dicadangkan, Menteri Hukum dan HAM, dan Menteri Sekretaris Kabinet. Kedua posisi kursi menteri ini, sebelumnya pernah ditawarkan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kepada A Teras Narang. Namun tidak di izinkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, sebab kala itu PDI Perjuangan konsisten memilih oposisi di pemerintahan SBY.
Bila dua partai besar PDI Perjuangan dan Partai Demokrat jadi berkoalisi, nama Willy M Yosef, hampir dipastikan sebagai calon gubernur kuat dari PDI Perjuangan, yang kemungkinan akan berkoalisi dengan Partai Demokrat Kalteng. Ada dua nama calon wakil, yakni Wahyudi K Anwar dan Didik Salmidarji.
Banyak pihak memprediksi, maupun bocoran hasil survei beberapa partai politik di Kalteng. Nama pasangan gubernur dan wakil gubernur Willy M Yosef-Wahyudi K Anwar mampu meraih suara pemilih Kalteng hingga 53-55 persen. Jauh diatas, bila ia hanya dipasang sebagai wakil dari calon gubernur Wahyudi K Anwar.
Keunggulan pasangan ini ada di Willy M Yosef. Mengingat Bupati Murung Raya ini berasal dari Desa Bawan Kecamatan Banama Tingang Kabupaten Pulang Pisau. Sehingga diprediksi mampu meraup suara signifikan secara merata diseluruh wilayah Kalteng. Kemenangan digenggaman PDI Perjuangan dan Demokrat, bila dipasangkan dengan Ketua DPD Partai Demokrat Kalteng Didik Salmidarji. Diprediksi suara mencapai 55-60 persen. Keunggulannya, Didik tokoh representatif jawa di Kalteng.
Pasangan lain yang disebut-sebut bakal maju pada Pilkada Kalteng tahun 2010 mendatang, adalah pasangan calon dari Partai Golkar. Partai berlambang pohon beringin ini, mengusung calon tidak sendiri. Pasalnya, Golkar tidak memenuhi syarat maju, tanpa koalisi dengan patai lain. Mengingat sura Golkar tidak mencapai 15 persen, yang hanya 6 kursi dari jumlah 45 kursi di DPRD Kalteng.
Partai yang identik dengan warna kuning ini, berpeluang besar berkoalisi dengan PAN, PKB, PPP, PBB dan PKNU. Calon yang diusung, sebagai gubernur ada nama Bupati Barito Utara Achmad Yuliansyah, Bupati Pulang Pisau Achmad Amur, Abdul Razak, dan Edi Raya Samsuri. Sementara diposisi wakil juga muncul nama, Edi Raya Samsuri, anak mantan Gubernur Kalteng Asmawi A Gani.
Pasangan calon yang disebut-sebut kuat, bakal maju melawan psangan calon yang disusung PDI Perjuangan dan Demokrat, adalah pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Achmad Yuliansyah-Edi Raya. Karena sama-sama berasal dari Partai Golkar, pasangan ini tidak mungkin maju sendiri, yang artinya lima partai para wali (PAN, PKB, PPP, PBB, dan PKNU, red) ini tidak kebagian jatah kursi, dengan demikian tidak mungkin mendukung.
Untuk mengakomodir suara partai Islam, diprediksi akan naik sebagai calon gubernur dari partai Golkar berkoalisia dengan lima partai Islam lainnya adalah Edi Raya Samsuri. Ketua DPD KNPI Kalteng ini memiliki peluang besar, mengingat Ketua DPD Partai Golkar Kalteng Abdul Razak, adalah pamannya sendiri, suami dari adik kandung ibunya.
Calon gubernur Edi Raya Samsuri, akan dipasangkan dengan calon wakil gubernur dari lima Partai Islam. Namun hingga saat ini, kelima partai tersebut belum menentukan sikap siapa yang akan diusung nanti. Sebab kemungkinan besar akan mengusung pasangan calon alternatif yang kemungkinan akan berkoalisi dengan PKS, untuk mengulang sukses pada pilkada kota Palangka Raya beberapa lalu, hingga mengantarkan Riban Satia dan Maryono ke kursi Walikota-Wakil Walikota Palangka Raya.
Calon wakil gubernur pendamping A Teras Narang, Toni Prihantono, ketika diminta Radar Sampit komentarnya, menolak memberi tanggapan lebih jauh tentang dirinya disebut-sebut sebagai pendaping KH-1 dari PDI Perjuangan. Meski demikian, ia juga tidak secara gamblang menyatakan menolak pencalonan dirinya mendamping A Teras Narang.
Menurut mantan pelaksana tugas Bupati Gunung Mas ini, ia terlebih dulu akan berkonsentrasi pada pekerjaanya sebagai Asisten II Setda Provinsi Kalteng hingga pensiun pada tahun 2010 nanti. Baru berikutnya akan memikirkan soal pencalonannya sebagai wakil gubernur mendamping calon incumbent.
”Terikasih atas informasinya, terimakasih juga kepada masyarakat Kalteng. Saya baru tau ketika anda tanya, tetapi yang pasti saya menyelesaikan tugas saya dulu. Kalau memeng sudah selesai, baru kita pikirkan berikutnya,” jawab Toni yang juga mantan Kepala Dinas PU Provinsi Kalteng ini. (*)

Prediksi Pasangan Cagub-Cawagub Kalteng
Nama Pasangan Calon--------------------Parpol Pengusung

A. Teras Narang-Didik Salmijardi-------PDI Perjuangan-Demokrat
A. Teras Narang-Acmad Diran------------PDI Perjuangan
A. Teras Narang-Toni Prihantono--------PDI Perujuangan
Willy M Yosep-Wahyudi K Anwar----------PDI Perjuangan-Demokrat
Willy M Yosef-Didik Salmidarji---------PDI Perjuangan-Demokrat
Wahyudi K Anwar-Willy M Yosef----------Demokrat-PDI Perjuangan
Achmad Yuliansyah-Edi Raya Samsuri-----Partai Golkar- PAN, PKB, PPP, PBB, dan PKNU ?
Achmad Amur-?--------------------------Partai Golkar- PAN, PKB, PPP, PBB, dan PKNU
Abdul Razak-?--------------------------Partai Golkar- PAN, PKB, PPP, PBB, dan PKNU
Edi Raya Samsuri-?---------------------Partai Golkar- PAN, PKB, PPP, PBB, dan PKNU
Calon Alternatif-----------------------PAN, PKB, PPP, PBB, PKS dan PKNU

Tidak ada komentar: