27 Agu 2012

 
KUALA KURUN - Profesi guru tak cukup hanya lulus uji sertifikasi untuk mewujudkan guru-guru Indonesia yang profesional dan memiliki kompetensi. Sertifikasi guru sendiri merupakan salah satu upaya dalam peningkatan mutu pendidikan di Indonesia. Untuk mendapat sertifikasi sebagai seorang guru agar disebut sebagai guru profesional harus dapat menyelesaikan berbagai uji kompentensi, salah satunya Uji Kompetensi Guru (UKG). Untuk tahun 2012 ini UKG dilaksanakan secara serempak di seluruh Indonesia, mulai tanggal 30 Juli, tak terkecuali bagi guru di Kabupaten Gunung Mas (Gumas). Peserta UKG Kabupaten Gumas diikuti oleh 440 peserta dari guru dan pengawas. Masing-masing jenjang pendidikan secara berurutan mulai dari jenjang SMP, SMA, SMK, TK, SD, SLB dan Pengawas ditentukan oleh Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP). Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gumas melalui Kepala Bidang Pengembangan Standar Nasional Pendidikan (PSNP) Didiansyah mengatakan, UKG dilaksanakan secara online dan serentak di seluruh Indonesia. Materi yang di uji bidang guru kelas dan bidang studi yang dipegang. "Peserta UKG berasal dari guru semua jenjang dan pengawas se-Kabupaten Gumas yang telah memiliki sertifikasi sebanyak 440 orang," jelas Didiansyah ketika dibincangi wartawan di sela-sela mendampingi peserta, saat mengikuti UKG yang di laksanakan di Gedung Laboratorium Bahasa Inggris SMPN-1 Kuala Kurun, Senin (30/7) siang. Lebih lanjut dijelaskannya, UKG dilaksanakan dengan sistem online. Masing-masing peserta diberi kesempatan menyelesaikan pertanyaan yang sudah tercantum dalam komputer sistem online dengan didampingi tim penguji dari LPMP Provinsi Kalimantan Tengah dan dibantu dari Dinas Pendidikan Kabupaten Gumas dalam hal pengoperasian komputer. "Bagi peserta UKG yang dinyatakan tidak lulus, selanjutnya akan dibina kembali hingga dinyatakan lulus UKG pada periode berikutnya. Sedangkan Hasil UKG ini akan diumumkan secara online dalam waktu dekat," tukas Didiansyah tanpa menyebutkan kepastian hari dan tanggal pengumuman hasil. (alf)

Tidak ada komentar: