26 Apr 2012



30 Orang Ikuti Operasi Katarak Gratis
Oleh: Alfri Uga

KUALA KURUN - Sebanyak 30 orang dari 49 orang penderita katarak dari keluarga kurang mampu ikut operasi katarak secara gratis di RSUD Kuala Kurun, Rabu (25/4) siang. Para penderita katarak tersebut merupakan rujukan dari Puskesmas di seluruh wilayah Kabupaten Gunung Mas (Gumas).
Terselenggaranya operasi katarak secara gratis bagi orang tidak mampu di wilayah itu, merupakan hasil kerjasama antara Dinas Kesehatan Kabupaten Gumas, RSUD Kuala Kurun, Dinkes Provinsi Kalimantan Tengah dan salah satu yayasan yang bergerak dibidang kesehatan mata di Jakarta.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gumas Waja J Dulin melalui Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Gilinsih mengatakan, dari 49 orang calon peserta operasi katarak secara gratis tersebut, hanya 30 orang yang berhasil dioperasi.
Sedangkan 19 orang lainnya, setelah melalui proses screening dinyatakan tidak layak. Lantaran mengalami gangguan kesehatan. Sehingga apabila dioperasi dapat menimbulkan hal-hal yang kurang baik bagi pasien pascaoperasi. Lebih lanjut dijelaskannya, tim dokter yang terdiri dari lima dokter dari pusat dan tiga dokter dari Dinkes Provinsi itu, memutuskan untuk tidak melakukan operasi terhadap 19 pasien tersebut.
"Dari keterangan dokter spesialis yang melakukan operasi katarak, 19 pasien yang tidak di operasi mengalami gangguan kesehatan seperti, diabetes, tensi tinggi dan beberapa pasien mengalami bekas luka sebelumnya," jelasnya.
Dia berharap kegiatan tersebut dapat membantu masyarakat yang kurang mampu dalam hal mendapatkan pelayanan kesehatan dari pemerintah dan kegiatan tersebut telah menjadi program tahunan Dinas Kesehatan Kabupaten Gumas . "Tahun lalu juga digelar operasi katarak gratis. Sebanyak 41 orang pasien telah berhasil dioperasi. Tahun ini sebanyak 30 orang dari 49 orang yang berhasil menjalani operasi," tegasnya. (Kalteng Pos)

Tidak ada komentar: